Tangerang, Propertytimes.id – Pusat kuliner kebanggaan Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep, RANS Nusantara Hebat, mengumumkan penutupan sementara terhitung mulai 28 Februari 2025. Pengumuman ini disampaikan melalui akun Instagram resmi mereka, @ransnusantarahebat, pada hari Selasa (25/2) kemarin.
Manajemen RANS Nusantara Hebat memastikan kepada pelanggan yang memiliki voucher untuk segera menukarkannya, meskipun belum diungkapkan bagaimana prosedur tukar voucher tersebut. “Segera tukarkan vouchermu sekarang juga,” tulis pengumuman dalam akun tersebut. Dalam pengumumannya, pihak RANS Nusantara Hebat juga menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat atas dukungannya selama ini. “Tunggu informasi pembukaan kembali kami, ya!” tambah mereka.
Pusat kuliner yang baru beroperasi kurang dari setahun ini, resmi dibuka pada 30 Maret 2024. Meskipun awalnya dibanjiri pengunjung dan menarik perhatian publik dengan acara grand opening yang megah, RANS Nusantara Hebat belakangan mengalami penurunan jumlah pengunjung. Setelah enam bulan beroperasi, pusat kuliner ini kembali viral, bukan karena kesuksesannya, melainkan karena sepinya pengunjung dan banyaknya lapak untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang kosong.

RANS Nusantara Hebat, yang dibangun di atas lahan seluas 2,1 hektare dengan kapasitas hingga 2.000 orang, diklaim sebagai pusat kuliner terbesar di Tanah Air. Pada saat pembukaannya, pusat kuliner ini menggandeng 122 unit UMKM yang telah melalui seleksi ketat dari lebih dari 1.000 pendaftar.
Acara grand opening yang berlangsung meriah itu turut dihadiri secara virtual oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, serta para pendiri RANS Entertainment dan GK Hebat. Sandiaga Uno mengapresiasi upaya RANS Nusantara Hebat dalam mendukung pelaku ekonomi kreatif kuliner Indonesia. “Kami harap Rans Nusantara Hebat dapat membantu promosi dan mendorong investasi kepada para pelaku kuliner khas Tanah Air sehingga dapat membantu perekonomian kreatif Indonesia,” ujarnya saat itu.
Raffi Ahmad dan Kaesang Pangarep menekankan pentingnya fokus pada pengembangan UMKM lokal agar dapat bersaing di tingkat nasional dan global. “Local is the New Global,” tegas Raffi, menambahkan harapannya agar pusat kuliner ini bisa menjadi sarana bagi masyarakat untuk menikmati dan melestarikan kuliner Indonesia.
Senada dengan Raffi, Founder GK Hebat Kaesang Pangarep saat itu menuturkan jika perayaan Rans Nusantara Hebat menjadi momen peresmian Rans Nusantara Hebat sekaligus bangkitnya UMKM Indonesia untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
“Ke depan, kami akan fokus pada tiga hal yakni culinary, culture and community. Kami percaya perpaduan ragam kuliner, pertunjukan budaya dan gaya hidup, serta mengembangkan komunitas menjadi kunci agar Rans Nusantara Hebat dapat menarik para pengunjung baik lokal maupun dari luar daerah, sehingga dapat meningkatkan pariwisata dan pendapatan bagi bisnis di sekitarnya,” pungkasnya.